Saturday, September 15, 2012

Sudah Terindeks-kah Blog Anda

Sudah Terindeks-kah Blog Anda

Bagi yang memiliki blog, terutama bagi yang baru mulai membuat blog tentunya ingin blognya dikunjungi orang sebanyak-banyaknya. Sebenarnya banyak sekali faktor yang bisa membuat blog Anda dikunjungi banyak orang. Namun, salah satu faktor sederhana tapi sangat penting adalah membuat blog Anda terindeks oleh search engine alias mesin pencari seperti google, bing, yahoo! atau lainnya.

Mengapa harus terindeks oleh mesin pencari? Karena hampir semua orang mencari informasi di internet melalui mesin pencari dikarenakan hal ini memudahkan Anda untuk mencari informasi yang Anda cari. Lalu apa pengertian terindeks atau belum itu? 

Terindeks menurut pengertian hemat saya adalah bahwa url domain Anda sudah terdaftar di suatu mesin pencari sehingga kemungkinan blog Anda ditemukan orang lain lebih besar. Ibaratnya kalau di dunia konvensional, mesin pencari itu adalah perpustakaan buku. Nah, jika Anda memiliki buku namun buku Anda tidak dimasukkan kedalam perpustakaan, orang-orang akan kesulitan untuk menemukan buku Anda.

Sebetulnya jika Anda rajin meng-update blog Anda (sering posting artikel), lambat laun blog Anda akan terindeks dengan sendirinya. Namun, biar lebih cepat khususnya bagi yang baru membuat blog. Ada baiknya blog tersebut Anda daftarkan ke berbagai mesin pencari. Kemudian bagaimana cara mengetahui blog kita apakah sudah terindeks atau belum? Anda masukkan saja url lengkap domain Anda seperti domain blog ini yakni http://www.rudimenulis.com ke mesin pencari contohnya google. Jika blog Anda sudah terindeks, maka blog Anda dengan url-nya akan muncul paling atas dihasil pencarian seperti ini (klik gambar untuk memperbesar):
Terindeks oleh Google
Jika blog Anda belum terindeks, Anda bisa daftarkan disini (saya beri 5 saja dulu):
Yahoo! bekerja sama dengan Bing, sehingga jika blog Anda sudah terindeks di Bing, maka otomatis sudah terindeks juga di Yahoo! atau sebaliknya.

Foto kredit: Light from heaven
Share This

4 comments:

  1. Bermanfaat Mas..

    terima kasih,secara saya mau testing juga nih hehe..

    salam selamat pagi ..

    ReplyDelete
  2. silahkan mas,

    salam, dan selamat sore mas, hehe..

    ReplyDelete
  3. saya sudah submit ke bing, namun ketika saya mau cek sudah terdaftar atau belum, kok belum ada ya artikel saya yg mncul di bing?

    ReplyDelete
    Replies
    1. sdh brp lama submitnya mas Singgih? pengalaman sy juga klo submit ke bing emang lama terindeksnya.

      Delete

Designed By Seo Blogger Templates- Published By Gooyaabi Templates