Friday, January 18, 2013

Hati-Hati Dalam Memilih Domain

Hati-Hati Dalam Memilih Domain

Jika Anda membuat website (situs) baik itu situs pribadi atau pun situs perusahaan, sebaiknya Anda berhati-hati dalam pemilihan nama domain yang akan Anda pilih karena ternyata Anda bisa mendapatkan masalah dari domain yang akan Anda gunakan sebagai situs Anda. Ini adalah pengalaman saya yang pernah mengalami kasus pelanggaran nama domain atau disebut juga dengan trademark infringement  (pelanggaran merek dagang).

Trademark 
Waktu itu, situs saya yang mengalami pelanggaran tersebut tanpa saya sadari nama domainnya mirip dengan nama domain perusahaan besar asal Inggris. Padahal waktu itu traffic yang masuk ke situs saya tersebut sudah lumayan banyak. Akan tetapi, dikarenakan traffic-nya semakin banyak, ada pihak yang merasa pangsa pasarnya terambil oleh saya. Ya, mereka adalah perusahaan besar asal Inggris yang memiliki bidikan kata kunci yang sama dengan saya, sehingga katanya sebagian pengakses internet yang sedang mencari informasi dengan kata kunci tersebut masuk ke situs saya padahal harusnya masuk ke situs mereka – merupakan kerugian bagi mereka.

Saya mengetahui bahwa domain saya melanggar trademark infringement ketika mereka mengirimi saya surat resmi melalui email saya bahwa situs saya dengan domain tersebut telah melakukan pelanggaran merek dagang terhadap situs resmi perusahaan asal Inggris tersebut. Disana dikatakan bahwa saya harus menghapus situs saya tersebut serta mengajukan permohonan maaf kepada perusahaan tersebut karena saya telah melakukan pelanggaran serta membayar sejumlah denda yang harus dibayarkan kepada perusahaan asal Inggris tersebut. Sontak saya pun kaget namun masih percaya dan tidak percaya. Apakah ini email spam, cuma menakut-nakuti saja atau memang benar adanya.

Seminggu kemudian, isi surat dari email tersebut sampai ke rumah saya. Ya, surat resmi dari perusahaan Inggris. Sungguh, jantung saya berdegup sangat kencang karena saya takut harus membayar denda yang kalau dirupiahkan mencapai Rp 11.500.000 (kurang lebih). Dari mana saya bisa mendapatkan uang sebanyak itu? Jika saya tidak bayar, apa yang akan terjadi? Apakah saya akan dipenjara? Saya sudah berpikir yang macam-macam waktu itu.

Jadi apakah domain Anda sudah aman dari pelanggaran merk dagang (trademark infringement) atau belum? Bagaimana cara mengetahuinya bahwa domain kita aman dari pelanggaran tersebut? Saya belum tahu pasti mengenai itu, akan tetapi ada sedikit tips dari saya pribadi untuk menghindari pelanggaran tersebut yang akan saya posting pada postingan berikutnya beserta lanjutan kisah saya tersebut. Apakah saya selamat dari denda tersebut ataukah tidak?
Berlanjut kesini.

Share This

2 comments:

  1. Waduh..mudah2an tidak kejadian yang lebih gawat nih Mas..!

    Saya hadir dan mampir Mas Rud.
    selamat malam

    ReplyDelete

Designed By Seo Blogger Templates- Published By Gooyaabi Templates